Data CPI : Penentu Seberapa Besar The Fed Mangkas Suku Bunga!

DATA CPI : PENENTU SEBERAPA BESAR THE FED MANGKAS SUKU BUNGA!

11 September 2024 in Berita Seputar Forex, Emas & Oil - by Risyad Ibrahim

mata_uang_dollar_amerika

Data Indeks Harga Konsumen (CPI) AS untuk bulan Agustus, akan dirilis malam ini (11 September 2024, pukul 19.30 WIB).

Analis memperkirakan data bulan Agustus (CPI m/m) tidak berubah dari periode sebelumnya pada bulan Juli.

Sedangkan jika dibandingkan dengan data tahun lalu (CPI y/y), diperkirakan mengalami penurunan. Hal ini bisa mendorong The Fed mempertimbangkan pemangkasan 0,25% suku bunga.

Namun, Investor tetap perlu waspada, masih ada kemungkinan pemangkasan 0,5% suku bunga jika laporan CPI yang dirilis jauh lebih rendah dari perkiraan para analis.

Kesimpulan : WEAK USD Dalam Jangka Menengah