Harga minyak mentah kompak bergerak lebih tinggi pada awal perdagangan hari ini, melanjutkan kenaikan pada perdagangan sebelumnya. Hal ini pun menjadikan minyak naik ke level tertinggi dalam empat bulan didorong penurunan ekspor Irak dan Arab Saudi.
Harga minyak mentah WTI dibuka menguat 0,16% ke posisi US$82,85 per barel, begitu juga dengan harga minyak mentah brent bergerak lebih tinggi atau naik 0,07% di posisi US$86,95 per barel. Harga minyak naik sekitar 2% ke level tertinggi dalam empat bulan pada hari Senin karena ekspor minyak mentah yang lebih rendah dari Irak dan Arab Saudi serta tanda-tanda permintaan yang lebih kuat dan pertumbuhan ekonomi di China dan Amerika Serikat (AS). Dari sisi pasokan, Irak, produsen terbesar kedua OPEC, mengatakan akan mengurangi ekspor minyak mentah menjadi 3,3 juta barel per hari (bph) dalam beberapa bulan mendatang sebagai kompensasi atas kelebihan kuota OPEC+ sejak Januari. Hal tersebut akan mengurangi pengiriman sebesar 130.000 barel per hari sejak bulan lalu.
Prediksi: STRONG OIL
Perkiraan range pergerakan harga oil: 80.44 – 83.47