3 Alasan Kenapa Investasi Emas Online Lebih Menguntungkan

3 ALASAN KENAPA INVESTASI EMAS ONLINE LEBIH MENGUNTUNGKAN

17 June 2019 in Blog - by Eko Trijuni

Para investor berpengalaman seringkali memberikan saran kepada investor pemula untuk mengawali investasi emas online agar dapat meraup keuntungan yang lebih banyak di saat jenis investasi lain memberikan hasil yang terkadang kurang maksimal.

Kebanyakan dari mereka lebih memilih cara investasi emas secara online dikarenakan emas memiliki nilai yang cenderung naik setiap tahunnya. Nilai emas pun dianggap mampu bertahan apabila terjadi inflasi jika dibandingkan dengan jenis investasi lainnya.

Salah satu cara yang bisa dilakukan agar dapat memiliki investasi dalam bentuk emas dengan mudahnya adalah dengan cara trading emas melalui pasar forex.

Keuntungan Investasi Emas Online

Investasi Emas Online

Dengan cara investasi emas online di pasar forex ini, Anda tidak lagi direpotkan dengan membeli emas batangan, menyimpan emas di safe deposit box, kemudian menjualnya disaat harga emas sedang naik sebagaimana yang biasa terjadi pada investasi emas konvensional.

Sebagai seorang online trader, Anda justru tidak perlu memiliki emas secara fisik namun tetap bisa meraup keuntungan dari nilai yang dimiliki oleh emas tersebut.

Selain itu, Anda pun memiliki kebebasan dan fleksibilitas dalam setiap transaksi yang dilakukan. Sehingga dengan mudahnya Anda dapat melakukan transaksi jual dan beli kapan pun dan dimana pun sesuai dengan yang Anda mau.

Dari berbagai keuntungan dan keutamaan yang bisa Anda dapatkan dari investasi emas online dengan cara trading, Anda juga bisa menikmati berbagai kelebihan lainnya. Diantaranya adalah:

1. Investasi Emas Aman Tanpa Perlu Takut Bangkrut

Emas memiliki tingkat likuiditas tertinggi di dunia dengan jumlah transaksi triliunan per hari, pasar forex online menjadi tempat yang aman untuk berinvestasi, sehingga tidak perlu khawatir akan terjadinya bangkrut.

Sebagai seorang trader, Anda dimungkinkan untuk dapat melakukan transaksi trading dengan jumlah yang besar agar bisa meraup keuntungan sebanyak-banyaknya.

2. Tanpa Risiko Takut Kehilangan Saat Pengiriman

Berbeda dari investasi emas konvensional, dimana Anda diharuskan untuk membeli emas secara fisik terlebih dahulu, lalu menyimpannya di tempat yang aman.

Dalam trading emas di pasar forex,  Anda justru tidak perlu mengeluarkan biaya penyimpanan, asuransi, dan transportasi yang melibatkan perpindahan emas secara fisik.

Dengan begitu, Anda memiliki potensi dalam mendaptkan keuntungan yang lebih banyak dari investasi emas online dibandingkan dengan investasi emas konvensional.

3. Alokasi Dana yang Mudah

Dalam trading emas online di pasar forex terdapat fasilitas yang disebut dengan contract size.

Dengan adanya fasilitas tersebut, Anda dimungkinkan untuk mendapatkan kontrak trading dengan jumlah tertentu. Bahkan Anda tidak perlu membayar penuh.

Misalnya, broker menawarkan leverage 1:100

Artinya, untuk dapat melakukan trading emas senilai $100, Anda hanya memerlukan dana sebesar $1 saja.

Jadi meskipun modalnya terbatas, namun dengan adanya fasilitas leverage tersebut; Anda tetap bisa melakukan trading emas sekarang juga.

Risiko Trading Emas Online

Terlepas dari banyaknya kelebihan dan besarnya keuntungan yang bisa Anda dapatkan dari investasi emas online melalui trading. Sebagai seorang trader, Anda tetap harus menyadari akan adanya resiko loss dalam jumlah yang besar.

1. Untung Besar dengan Resiko yang Juga Besar

Fasilitas leverage yang dimiliki trading emas forex bisa sangat menguntungkan dan bisa juga menjadi sebab dari kerugian.

High Risk – High Return. Mendapatkan profit dalam jumlah yang besar sangat memungkinan, akan tetapi resiko yang dimilikinya pun besar.

Namun dengan cara mengatur margin, melakukan manajemen keuangan yang tepat, dan memilih leverage yang sesuai dengan kemampuan untuk dikendalikan, Anda bisa meminimalisir resiko tersebut.

2. Perubahan Tingkat Suku Bunga yang Relatif Cepat

Nilai tukar mata uang sebuah Negara dipengaruhi oleh tingkat suku bunga. Ketika tingkat suku bunga di suatu negara cenderung meningkat, maka mata uang negara tersebut akan menguat dikarenakan adanya aliran dana investasi yang masuk ke Negara tersebut.

Namun apabila tingkat suku bunga cenderung menurun, maka mata uang negara tersebut akan melemah.

Oleh sebab itu, fluktuasi harga yang terjadi di pasar forex dapat dipicu oleh naik dan turunnya suku bunga tersebut.

Baca juga: Menang Banyak, Trading Emas Online Lebih Banyak Untungnya!

Pahami Risikonya dan Kelola dengan Tepat

Kesempatan untuk dapat meraup keuntungan dari investasi emas kini semakin mudah dengan adanya trading emas di pasar forex online.

Dengan adanya kemudahan tersebut, Anda tidak perlu lagi melakukan investasi emas secara konvensional yang membutuhkan perhatian dan biaya tambahan.

Banyaknya keuntungan dan kelebihan yang bisa Anda dapatkan dari investasi emas online pun tentunya memiliki resiko tersendiri.

Oleh sebab itu, diperlukan pengetahuan yang baik agar bisa sukses meraup keuntungan dari berbisnis trading emas di pasar forex online.