FOREXimf.com - Di awal bulan november ini dunia dikejutkan oleh suatu peristiwa yang tidak disangka-sangka terjadi. Bhawa Donald Trump kembali terpilih menjadi presiden amerika yang ke 47. Kali ini Donald Trump menjadi presiden amerika untuk yang ke 2 kalinya.
Terpilihnya kembali Donald Trump pada november 2024 diprediksi akan membawa dampak yang cukup besar terhadap pasar keuangan global, khususnya harga Gold hari ini atau XAUUSD.
Sebagai safe haven, Gold hari ini cenderung merespons kebijakan ekonomi dan geopolitik secara langsung selama 4 tahun terakhir semenjak awal covid hingga adanya konflik di eropa timur dan timur tengah.
FOREXimf di sini ini akan membahas bagaimana kebijakan Trump 2.0 bisa mempengaruhi harga emas dari dua aspek utama: yaitu politik dalam negeri dan hubungan luar negeri Amerika Serikat.
Mengapa Harga Gold Terpengaruh oleh Kebijakan Trump?
Harga gold seringkali dipengaruhi oleh ketidakpastian pasar. Kebijakan pro-pertumbuhan Donald Trump di dalam negeri, seperti pemotongan pajak dan deregulasi, bertujuan untuk memperkuat ekonomi AS, mendorong investasi, dan meningkatkan daya saing dalam negeri.
Optimisme terhadap ekonomi AS dapat memperkuat dolar, yang pada gilirannya cenderung menekan harga emas karena investor lebih memilih mata uang yang kuat daripada aset safe haven.
Namun, kebijakan luar negeri Trump yang sering menimbulkan ketidakpastian geopolitik dapat berdampak sebaliknya. Ketegangan perdagangan atau hubungan diplomatik yang tidak stabil bisa memicu permintaan harga gold naik..
Akan tetapi jika sebaliknya, kebijakan luar negeri Trump dapat menenangkan ketegangan yang terjadi saat ini, dan hubungan diplomatik dengan Rusia & China diperbaiki maka bisa meicu penguatan dollar dan harga gold hari ini bisa turun.
Kebijakan Politik Dalam Negeri Trump: Dampaknya Terhadap Gold
Trump dikenal dengan pendekatannya yang mementingkan pertumbuhan ekonomi domestik. Berikut beberapa kebijakan dalam negeri yang mungkin menekan harga Gold Hari Ini:
- Pemotongan Pajak dan Deregulasi
Trump kemungkinan akan memperkuat kebijakan pemotongan pajak dan deregulasi untuk mendorong pertumbuhan bisnis dan investasi domestik. Ini cenderung memperkuat dolar AS, yang biasanya berlawanan arah dengan harga emas.
Efek: Dengan ekonomi yang kuat, investor bisa memilih aset berisiko seperti saham, menurunkan permintaan gold. Jika ini terjadi maka Gold hari ini akan Junam alisa turun. - Peningkatan Suku Bunga
Trump mungkin mendukung kenaikan suku bunga demi menjaga stabilitas ekonomi. Suku bunga yang lebih tinggi membuat dolar lebih menarik dibandingkan emas, karena emas tidak menghasilkan imbal hasil.
Efek: Jika suku bunga naik, investor cenderung menjual emas dan beralih ke dolar atau aset yang menghasilkan bunga. Trump pada masa kekuasaan sebelumnya sangat mementingkan pertumbuhan ekonomi, sehingga dollar pada masanya begitu kuat, akankah nanti Trump bisa menekan harga Gold hari ini? Mari kita nantikan saja.
Kebijakan Luar Negeri Trump dan Potensi Pengaruhnya pada Emas
Dalam hubungan luar negeri, kebijakan Trump cenderung proteksionis dan agresif, yang bisa memicu ketidakpastian global:
- Ketegangan dengan China
Trump mungkin akan kembali mengadopsi kebijakan tegas terhadap China, khususnya dalam perdagangan. Jika ketegangan perdagangan meningkat, pasar bisa goyah dan memicu kenaikan harga gold sementara.
Efek: Kenaikan harga gold bisa terjadi jika ketegangan meningkat. Namun, jika ketegangan segera reda, harga gold hari ini bisa kembali junam alias turun. - Pendekatan Minim terhadap Konflik Global
Dengan gaya politiknya yang berfokus pada "America First," Trump mungkin lebih memilih untuk mengurangi peran AS dalam konflik internasional yang tidak langsung menguntungkan ekonomi AS.
Efek: Ini mengurangi ketidakpastian geopolitik, yang dapat menurunkan daya tarik gold sebagai perlindungan dari risiko global. Terlebih trump di awal kampanyenya ingin AS untuk berhenti mendanai atau mengirimkan persenjataan kepada Ukraina, hal ini bisa meredakan secara sementara ketegangan yang ada dengan Rusia.
Strategi Trader untuk Menghadapi "Trump Effect 2.0" pada Gold Hari Ini
Memahami dampak kebijakan Trump dapat membantu trader merencanakan strategi yang tepat untuk emas pada 2025 nanti:
- Ikuti Kalender Ekonomi dan Sentimen Politik
Setiap perubahan besar pada kebijakan domestik atau pernyataan terkait China maupun russia dari Trump bisa memengaruhi harga gold. Kalender ekonomi yang mencakup pidato atau kebijakan penting bisa menjadi referensi untuk menentukan arah tren. - Perhatikan Sinyal dari Suku Bunga dan Dolar AS
Pengumuman kebijakan moneter, terutama terkait suku bunga, sangat memengaruhi harga gold. Saat sinyal kenaikan suku bunga muncul, harga gold mungkin akan tertekan, sehingga trader bisa mempertimbangkan posisi sell. - Gunakan Level Support dan Resistance Kunci pada GOLD
Pola-pola tertentu dan analisa teknikal dapat membantu memandu entry dan exit point. Misalnya, jika harga berada di resistance yang kuat dan ada kemungkinan kebijakan ekonomi baru dari Trump, ini bisa menjadi sinyal sell yang kuat. Apalagi jika di tiem frame H4 atau D1 sedang dalam keadaan Overbought. - Tetap Adaptif dan Fleksibel
Kebijakan Trump cenderung berubah-ubah. Trader harus tetap fleksibel dan siap beradaptasi dengan cepat jika muncul kejutan politik atau ekonomi yang memengaruhi harga gold hari ini.
Trading Forex Lebih Mudah di QuickPro. Install Sekarang!
Siap-siap Dollar Menguat dan Gold Hari ini Turun di Tahun 2025
Pada tahun 2024, emas telah mengalami tahun yang luar biasa dengan mencapai titik tertinggi (ATH) sebanyak 12 kali, bahkan nyaris menembus level psikologis $2800/toz, tepatnya di $2789.60/toz. Tren ini mencerminkan minat besar investor terhadap gold hari ini sebagai aset safe haven di tengah ketidakpastian global.
Namun, memasuki 2025, dolar AS diperkirakan akan menguat kembali seiring dengan optimisme kebijakan ekonomi di AS, yang bisa mendorong para investor beralih ke aset berisiko. Akibatnya, tren kenaikan harga emas bisa terkoreksi jika dolar semakin kuat.
Dampak kebijakan dalam dan luar negeri Trump pada 2025 nanti memiliki potensi besar mempengaruhi harga gold hari ini. Sementara kebijakan ekonomi domestik yang pro-dolar dan deregulasi bisa menekan harga gold.
Akan tetapi ketidakpastian dalam hubungan internasional masih berpotensi membuat gold tetap diminati. Trader perlu cermat memantau kebijakan-kebijakan ini serta menjaga fleksibilitas strategi dalam menghadapi pasar yang dinamis.
Mau dapetin info harga Gold hari ini secara aktual dan ter up to date download aplikasi QuickPro dan panetngin aja Market Insight yang disajikan oleh tim kami yang diulas secara tajam dan mudah dipahami. Akses Gratis sekarang juga!