Central Bank: Pengertian | Forex Kamus

Central Bank

Pengertian Central Bank dan Tugas-tugasnya Yng Perlu Diketahui 

Central bank merupakan sebuah institusi nasional  dimana mampu bertanggung jawab buat menjaga stabilitas harga maupun nilai dari suatu mata uang yang berlaku di suatu negara. 

Apa itu Bank Central 

Seperti sudah dijelaskan sebelumnya, bank sentral ini sendiri memang mempunyai peran cukup penting terhadap kondisi keuangan dari suatu negara. Di Indonesia, bank sentral inipun dikenal dengan sebutan Bank Indonesia atau BI. 

Berdasarkan dengan UU RI Nomor 3 tahun 2003 Menjelaskan bahwa Bank Indonesia merupakan Lembaga negara independen dalam menjalankan tugas sekaligus wewenang yang dimiliki. Disamping itu, juga bebas dari adanya campur tangan oleh pihak pemerintah ataupun pihak lainnya. 

Sedangkan dalam pasal 7 UU diatas, menjelaskan pula bahwa tujuan didirikan bank Indonesia yakni mencapai sekaligus memelihara stabilitas dari Nilai rupiah. Pihak ini menjalankan kebijakan moneternya dengan berkelanjutan, transparan sekaligus konsisten. 

Tidak sampai disitu saja, mereka juga menjalankan kebijakan tersebut dengan cara mempertimbangkan kebijakan umum dari pemerintah didalam bidang perekonomian. 

Tujuan Bank Central 

  1. Membantu menetapkan sasaran moneter dengan cara melihat sasaran dari laju inflasi 
  2. Melakukan pengendalian secara moneter dengan memanfaatkan cara-cara dan tidak terbatas terhadap beberapa hal  diantaranya adalah:
  1. Operasi pasar terbuka di dalam pasar uang baik dalam bentuk rupiah ataupun valuta asing 
  2. Penetapan cadangan wajib minimal 
  3. Penetapan tingkat diskonto 
  4. Aturan mengenai kredit sekaligus pembiayaan.